Aktor film fast and Furious mendiang Paul Walker ternyata memiliki kedekatan tersendiri dengan Indonesia.Dalam wawancara dengan Men's Health,pada 2010,Paul menyatakan bahwa dia mempunya istana rahasia di Indonesia.Sayang lokasi kediaman surga rahasia tersebut Paul Walker tidak menjelaskan secara rinci olehnya.Walker hanya mengungkapakan bahwa rumah rahasianya tersebut sangat sulit di jangkau harus melewati hutan-hutan yang masih rimbun.
Rumah yang kabarnya ada di sebuah pulau yang belum teraliri listrik itu teryata sudah menjadi impian Paul Walker sejak awal datang untuk memiliki tempat itu sebagai pulau rahasianya suatu saat.
Menurut Paul, rumahnya di Indonesia adalah salah satu tempat sempurna untuk menyeimbangkan hidup. Di sana ia bisa dekat dengan alam, masak dengan api di luar ruangan, memancing di laut dan memasak lobster hasil buruannya. Ini adalah salah satu cara mewujudkan impian atas cita-citanya yang gagal untuk menjadi ahli biota laut.
![]() |
Foto :www.menshealth.com |
Paul Walker pun tidak mudah untuk mendapatkan tempat itu Paul bercerita bahwa ia membangun sendiri 'istana'nya di Indonesia. Meski hujan badai, ia tetap melanjutkan pembangunan surga dunia miliknya."Di sana hangat. Hanya saja, kalau hujan turun tidak berhenti, lengkap dengan badai dan petir yang menyambar, itu susah. Dan bekerja di dalam hujan, itu benar-benar tidak mudah," ujar Paul.
Semua kerja keras Paul Walker telah terbayar lunas dengan kepuasan menjadi lebih dekat dengan alam.Dia mengaku akan berburu untuk mendapatkan makanan dan kemudian memasaknya di atas api unggun . " Semuanya tradisional , saya menanam sayuran dan memancing dan menyelam untuk mendapatkan lobster dan gurita , " katanya .
Walaupun istananya adalah surga dunia namun dia tidak sering mengunjungi istanya tersebut.Dia hanya sekali-sekali mengunjunginya.Paul paling lama hanya 3 minggu untuk mendiami istananya di Indonesia tersebut.
0 comments